- Maulida,18 September 2019-
Saya tau pasti bahwa Allah lebih tau betul kapan waktu yang tepat
untuk mengabulkan doa-doa saya seperti kayuhan sepeda,
Doa itu mengantarkan saya pada satu tujuan yang merupakan impian impian saya.
Saya tak tahu entah kapan akan terbalas semua untaian kalimat yang menjadi pedal untuk saya mengayuh doa - doa itu.
Tapi saya yakin,
suatu saat sepeda saya akan sampai, ditempat yang saya tuju sedari dulu,
disaat yang tepat, dan terbaik.
Di tempat yang indah dan menawan
Dan ketika itu saya akan tersenyum dan berkata,
"Inilah buah perjuangan sebuah penantian"
Allah tidak pernah menjanjikan jalan kehidupan yang mulus untuk orang yang berbuat baik
tapi percayalah semua masalah yang Allah berikan buat kita, akan membuat kita jadi lebih kuat
masalah,
kuat
Masalah lagi,
Tambah kuat
Masalah bertambah besar,
Kita akan bertambah kuat
Jangan takut akan masalah, selama kita tidak berbalik, pasti semua itu bakal lewat pada waktunya
dan ingatlah bahwa Allah lebih mencintai muslim yang kuat, ketimbang yang lemah baik soal fisik, jiwa, dan iman
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Doa yang Teruntai
- Maulida,18 September 2019- Saya tau pasti bahwa Allah lebih tau betul kapan waktu yang tepat untuk mengabulkan doa-doa saya seperti k...
-
-Karimah, 14 Oktober 2018- Ketika momen mencintaimu dulu adalah candu, kini ku berpaling darimu. kau tahu, bahwa semiskin-miskinnya hat...
-
-Maulida, 14 Oktober 2018- Seperti koin, hidup dan ujian. Ketika kamu hidup, maka selalu sisi sebaliknya adalah ujian. Itu sudah ketentua...
-
-Maulida, 25 September 2019- Laa taghdob walakal jannah.. begitu bunyi haditsnyaaa Duarrrrrrrrr... seperti sesuatu yang terdengar sang...
Benar sekali, masalah di buat untuk mendapatkan pahala
BalasHapus